Minggu, 16 Mei 2010

asal usul minangkabau

Nama Minangkabau terbentuk awal mulanya karena adanya peperangan antara masyarakat Minangkabau dengan Majapahit, yang pada waktu itu melakukan pertandingan adu kerbau.
pada waktu itu,terjadi pertarungan antara anak kerbau yang baru dilahirkan dipisahkan selama beberapa hari dari induknya, sebelum pertandingan adu kerbau dimulai kerbau, di kepala anak kerbau diberi benda tajam kiri dan kanan kepalanya. Pada awalnya masyarakat agak ragu dan takut, kalau2 kerbau kecil itu tidak dapat mengalahkan kerbau majapahit tersebut yang ukuran badannya lebih besar daripada kerbau masyarakat minang,tapi kita tidak tau kemungkinan yang akan terjadi, ketika pertarungan terjadi, anak kerbau yang dipisahkan dari induknya itu, ketika melihat kerbau Majapahit yang besar, mungkin yang dikira itu adalah induknya, anak kerbau itu langsung mendekati kerbau besar tersebut, karena di sisi kiri dan kanan kepala anak kerbau itu telah diberi benda tajam, maka ketika anak kerbau itu mendekati kerbau Majapahit itu, perut dari kerbau Majapahit itu luka, dan berdarah sehingga, kerbau Majapahit itu tidak dapat berkelahi dan pada akhirnya mati. sehingga kerbau kecil itu memenangkan pertarungan dan sesuai perjanjian yang telah disepakati seluruh harta Majapahit dan semua orang Majapahit yang ada pada waktu itu meninggalkan wilayah Minangkabau.
Sejak itu tempat mengadu kerbau itu sampai sekarang bernama Negeri Minangkabau. Dan kemudian hari setelah peristiwa kemenangan mengadu kerbau dengan Majapahit itu termasyhur kemana-mana, wilayah kekuasaan orang-orang yang bernenek moyang ke Gunung Merapi dikenal dengan Alam Minangkabau. Diceritakan pula kemudian rumah-rumah gadang diberi bergonjong seperti tanduk kerbau sebagai lambang kemenangan.

2 komentar:

  1. pokoke broooo istriku orang batusangkar tapi aku gak bisa bahasanya karena gak iso ngucapkan kato kato sangkar batu itu brooo....tapi gak apo apo yang penting istri cantik tetap betah dirumah....betul gak dicolaniarita....please reasen ya ....tak tunggu jawabnya dari dicolaniarita......janji lho ....kalau gak dijawab dosa....kutunggu kato kato jawabmu....penting. ( tugitakeda )

    BalasHapus
  2. assalamualaikum wr wb.
    salam sukses bloggernya ...dicolaniarita.
    smoga tetap exis.
    saya suka dengan blogger Dicolaniarita. Terutama dengan menampilkan daerah Batu sangkar, dengan demikian kami semua secara langsung pun ikut melestarikan adat istiadat dan kebudayaan Negara Indonesia terutama kebudayaan Padang. Kami orang Minang maimbo ikut senang dan mendukung inisiatif dan kreatif Anda.
    Sekian dan Thank's all. salam Dicolaniarita.
    Wassalam Wr Wb.

    BalasHapus